Search This Blog

Pages

August 31, 2011

Awas Syaitan!



Rasulullah Saw bersabda, “Sesungguhnya setan memiliki aneka jerat dan perangkap. Salah satu jerat dan perangkapnya adalah membanggakan diri dengan nikmat Allah, menyombongkan diri dengan karunia-Nya, takabur kepada hamba-hamba Allah, dan memperturutkan keinginan selain Dzat Allah.” (Nahjul Fashahah, hadis no. 881)

Rasulullah Saw bersabda, “Pemuda mana pun yang menikah di usia dini, setannya pasti berteriak, “Sial! Dia telah diselamatkan oleh agamanya dariku.” (Nahjul Fashahah, hadis no. 1031)
Rasulullah Saw bersabda, “Akhlak baik adalah kendali dari rahmat Allah di hidung pelakunya. Kendali tersebut dipegang oleh malaikat yang menariknya kepada kebaikan, dan kebaikan membawanya ke surga. Adapun akhlak buruk adalah kendali dari azab Allah di hidung pelakunya. Kendali tersebut dipegang oleh setan yang menariknya kepada kejahatan, dan kejahatan menariknya ke dalam neraka. (Nahjul Fashahah, hadis no. 1367)
Rasulullah Saw bersabda, “Shalat menghitamkan muka setan, sedekah mematahkan punggungnya, dan saling mencintai karena Allah memutuskan tipu dayanya. Jika kalian melakukan semua itu, setan menjauh sejauh jarak matahari terbit (Timur) sampai ke tempat terbenamnya (Barat)” (Nahjul Fashahah, hadis no. 1870)
Rasulullah Saw bersabda, “Jika seorang pemimpin telah meluap-luap kemarahannya, pasti dia dikuasai setan.” (Nahjul Fashahah, hadis no. 177)

No comments:

Post a Comment